[REVIEW FILM] Ant-Man and the Wasp: Quantumania



Marvel di tahun 2023 dibuka dengan Ant- Man & Wasp: Quantumania. Series ketiga dari Ant Man ini merupakan jembatan ke fase 5 dari Marvel. Untuk review lengkapnya, bisa simak ulasan berikut. 

Cast Ant- Man & Wasp: Quantumania

  • Paul Rudd as Scott Lang / Ant-Man
  • Evangeline Lilly as Hope van Dyne / Wasp
  • Michael Douglas as Hank Pym
  • Michelle Pfeiffer as Janet van Dyne
  • Kathryn Newton as Cassie Lang
  • Jonathan Majors as Kang the Conqueror
  • David Dastmalchian as Veb
  • Katy O'Brian as Jentorra.
  • William Jackson Harper as Quaz
  • Bill Murray as Lord Krylar

Sinopsis Ant- Man & Wasp: Quantumania

Cassie, putri dari Scott Lang ternyata memiliki kelebihan dalam menciptakan sebuah teknologi yang bisa menangkap sinyal dari dunia quantum. Namun sayangnya, teknologi tersebut membuat Scott Lang sekeluarga harus terdampar di dunia quantum untuk beberapa waktu. 
Sibuk mencari jalan keluar, mereka ternyata harus berhadapan dengan penduduk dunia quantum. Di samping itu, mereka juga harus berhadapan dengan musuh yang terjebak di dunia quantum dalam waktu yang lama. 

Review Singkat 

Pros:

  • Karakter dari Scott Lang yang humoris membuat film ini tidak membosankan.
  • Hubungan Scott Lang dan Cassie yang terlihat lebih dekat daripada series Ant Man sebelumnya. Hal ini yang bikin film ini sangat kental dengan kekeluargaan. 
  • Scene 'badai kemungkinan' yang menjadi salah satu adegan terbaik di Ant-Man.
  • Eksplorasi dunia quantum yang lebih detail. Mulai dari penduduknya, lingkungannya, dan rahasianya yang tak pernah diungkapkan sebelumnya. 
  • Alurnya runtut dan sangat mudah dimengerti walaupun belum lihat series sebelumnya.

Cons:

  • Template alur film yang selalu sama saja dengan film Marvel lainnya (awal - bertemu musuh - melawan musuh - ending yang terbaca) 
  • Cassie yang terlalu memaksakan menjadi pribadi yang pemberontak.
  • Maaf banget, menurut aku vibes filmnya mirip sama Star Wars, sehingga aku semacam kehilangan vibes yang Marvel banget.
  • Para pemain yang menurut aku tidak ada yang menonjol dalam memerankan masing-masing karakternya. Ngga ada yang bagus-bagus banget atau jelek banget.

Conclusion

Menurut aku, film ini tidak terlalu istimewa. Bisa dibilang agak bikin kecewa, karena scene-nya mudah terbaca. Tapi, ini cukup aman untuk ditonton semua umur atau yang nggak mengikuti series sebelumnya. Kali ini aku bakal kasih rating 3.5/5 untuk Veb si gemas, Cassie yang muanis, dan badai kemungkinan. 
Kalau ingin lebih paham sama film ini bisa nonton series Loki dan Ant Man kedua.

Komentar